√ Review Drama Korea Start-Up: Dua Episode Awal yang Penuh Sihir - It's Me Desi Murniati
Copyright © oleh Desi Murniati - All Rights Reserved. Powered by Blogger.

Monday, October 19, 2020

Review Drama Korea Start-Up: Dua Episode Awal yang Penuh Sihir

 

start-up drama

Aku nunggu drama Korea Start-Up sejak kemunculannya di Instagram TvN Drama dalam rangka promosi. Meski bukan termasuk penonton drama yang melihat drama karena pemain-pemainnya, namun kehadiran bintang-bintang drama Korea seperti Suzy, Nam Joo-hyuk, dan Kim Seon-ho seperti janji kualitas yang akan diberikan drama tersebut. Oke catat tanggal 17 Oktober menjadi episode perdana drama ini. Lebih senangnya lagi karena drama ini tayang di Netflik. Artinya, aku nggak perlu nunggu keesokan harinya buat nonton drama ini.

Drama Korea Start-Up menyajikan kualitas gambar yang sangat aduhai. Nggak usah diragukan lagi gimana eye catching-nya kualitas gambar dari drama ini. Warna-warna yang digunakan, baik dalam poster ataupun dalam drama pun menunjukan, “Ini lho drama Start-Up yang emang mewakili industri start-up masa kini.” Belum lagi kehadiran Bae Suzy yang memerankan tokoh bernama Seo Dal-mi. Dia mengingatkanku pada karakter Nam Hong-joo yang ia perankan di drama While You Were Sleeping. Keceriaannya, semangatnya, dan kadang keputus-asaan dia.

Sebelum aku menceritakan lebih detail tentang plot drama ini, berikut profil drama Start-Up berdasarkan situs Asianwiki:

Profil Drama Korea Start-Up

start-up drama korea

 

Judul Drama : Start-Up

Tayang Perdana : 17 Oktober 2020

Sutradara : Oh Choong-hwan

Penulis : Park Hye-ryun

Network : TvN, Netflix

Pemeran : Bae Suzy, Nam Joo-hyuk, Kim Seon-ho, Kang Han-na

Jumlah Episode : 16

Runtime : Sabtu dan Minggu pukul 21.00 KST

Drama Korea Start-Up dibuka dengan kemegahan peluncuran start-up Sand Box dengan hiasan lampu warna-warni hingga membentuk tulisan Sand Box di udara. Di scene ini akan dipertunjukan si lead male Nam Joo-hyuk. Scene beralih ke Kim Seon-ho yang sedang olahraga dan juga Suzy yang berada di toilet untuk mewarnainya sepatunya yang sudah mengelupas dengan spidol. Di sisi lain Kang Han-na muncul dengan foto selfinya di bandara.

Pada episode awal ini, drama Start-Up akan menampilkan orang-orang sukses di dunia start-up yaitu Han Jin-pyeong yang diperankan oleh Kim Seon-ho dan Won In-jae yang diperankan oleh Kang Han-na. Sedangkan di sisi lain Seo Dal-mi yang diperankan oleh Bae Suzy sedang mengalami masa sulit dalam hidupnya, begitu juga dengan Nam Joo-hyuk. Buat kamu yang merintis karir dari bawah pasti sangat relate dengan drama ini. Kamu akan tahu bagaimana menjadi bagian yang tidak terlihat di antara orang-orang yang bercahaya bak bintang. Namun drama seperti Start-Up akan menunjukan secara perlahan bagaimana sebuah impian akan menemukan jalan. Drama-drama seperti Start-Up ini yang membuat para pejuang mimpi percaya semua usaha keras yang dilakukan pasti akan membuahkan hasil yang indah di masa depan.

Di drama ini juga menghadirkan aktor-aktris yang masih membintangi drama lain di bulan Oktober ini yaitu Kim Joo-hun yang ada di drama Dodosolsollalasol sebagai Cha Eun-seok dan Song Seon-mi di drama Private Lives sebagai ibu Cha Joo-eun. Mereka berdua berperan sebagai orang tua Seo Dal-mi dan Seo In-jae. Makanya, ketika pertama kali melihat kemunculan Kim Joo-hun di drama Start-Up ini, aku sudah bisa menebak pasti hanya sebagai pemeran pendukung yang muncul di episode awal. Benar saja, menjelang akhir episode satu, ayah Seo Dal-mi yang diperankan Kim Joo-meninggal di bus setelah mendapatkan investor untuk bisnis start-up yang sedang dikembangkannya.

Kemunculan Nam Joo-hyuk sebagai Lead Male

drama korea start-up

 

Buat kamu yang menunggu kemunculan Nam Joo-hyuk di episode pertama, kamu harus menunggu cukup lama. Sebenarnya Nam Joo-hyuk sudah muncul di bagian prolog, namun hanya sekilas. Konsep kemunculan lead male di akhir episode pertama ini mirip dengan Son Ho-jun drama Was It Love. Bahkan karena kemunculan Son Ho-jun hanya di akhir drama, banyak yang ragu dia menjadi lead male drama tersebut.

Dibandingkan memunculkan Nam Joo-hyuk, drama Start-up episode pertama fokus menceritakan kehidupan Seo Dal-mi yang harus berpisah dengan Seo In-jae karena perceraian orang tua mereka. Seo In-jae kemudian berubah nama menjadi Won In-jae setelah ibunya menikahi laki-laki kaya raya, sedangkan Seo Dal-mi harus berjuang bersama ayah dan neneknya. Karena khawatir cucunya tidak mendapatkan teman lain, nenek Seo Dal-mi meminta anak laki-laki yang ditolongnya untuk menulis surat dan di sinilah tokoh Nam Do-san yang diperankan oleh Nam Joo-hyuk masuk ke dalam cerita. Han Ji-pyeong remaja yang diminta nenek Seo Dal-mi menulis surat untuk Seo Dal-mi mengambil nama Nam Do-san sebagai pengirim secara asal. Pemilihan nama ini terjadi saat Han Ji-pyeng dan nenek Seo Dal-mi bingung memilih nama pengirim dan akhirnya mengambil dari nama anak juara olimpiade matematikan bernama Nam Do-san.

Alur cerita seperti ini mengingatkanku ke film India Mujhse Dosti Karage yang juga menceritakan surat-menyurat dengan identitas lain. Bedanya, di film ini tokoh yang diperankan Rani Mukerji menggantikan Kareena Kapoor untuk menulis surat kepada Hrithik Roshan. Tentu alur seperti di drama Start-Up ini sangat menarik dan membuat penasaran bagaimana kelanjutan cerita antara Seo Dal-mi dengan Nam Do-san.

Apakah Drama Ini Wajib Ditonton?

drama korea start-up

Buat kamu yang menyukai drama dengan cerita sedang-sedang aja alias nggak terlalu berat namun juga nggak cuma menceritakan tentang percintaan, kamu wajib banget nonton drama Start-Up ini. Terlebih buat kamu yang sedang berjuang untuk impian-impianmu, aku yakin banget drama Start-Up bisa memberikan suntikan energi agar kamu lebih berjuang meraih impian dan tetap percaya terhadap impian-impianmu. Terlebih drama-drama yang karya sutradara dan penulis Start-Up ini termasuk ke dalam drama Korea terbaik yang pernah aku tonton. Sebut saja While You Were Sleeping, Hotel Del Luna, Doctors, My Love from The Star yang dikerjakan oleh sutradara Oh Choong-hwan dan Pinocchio, I Can Hear Your Voice, Dream High karya penulis Park Hye-ryun.

Aku sudah membayangkan bagaimana drama Start-Up ini akan membuatku jatuh cinta seperti drama While You Were Sleeping, Pinocchio, dan Dream High yang sudah kutonton berkali-kali. Mungkinkah Nam Do-san nantinya seperti Song Sam-dong di drama Dream High dalam perjuangannya meraih impian dan menaklukan hari Bae Suzy? Kita lihat saja nanti.

Get notifications from this blog

1 comment

  1. Emeshhh banget ya akting-akting mereka. Aku baru ngelarin satu episode wkwkw berlomba dengan tontonan yang lain. Start up warna baru dalam drakor.

    ReplyDelete